Bicara drama dan film Korea pastinya nggak bisa lepas dari pesona para aktornya yang super tamoan dengan akting menawan. Beberapa drama Korea kerap memasang para aktor berikut sebagai daya tarik penonton, dan biasanya selalu sukses mendulang banyak uang. Untuk itu tentunya para produser nggak segan buat membayar mahal para aktor tersebut. Siapa sajakah aktor Korea dengan bayaran termahal? Berikut informasinya.
Song Joong Ki
Song Joong Ki memulai debut aktingnya di film produksi tahun 2008 berjudul Frozen Flower. Popularitasnya semakin bersinar setelah ia menjadi host di acara musik KBS, Music Bank. Pada tahun 2010, dia bermain dalam drama Sungkyunkwan Scandal sebagai Goo Yong-ha. Untuk satu episode, Song Joong Ki mendapat bayaran 60 juta Won atau sekitar Rp 700 juta.
Lee Jong Suk
Lee Jong Suk memulai debutnya pada tahun 2005 dengan film pendek Sympathy. Ia juga memenangkan penghargaan Aktor Pendatang Baru Terbaik di Penghargaan Drama KBS 2012 berkat drama School 2013. Untuk drama Doctor Stranger, Jong Suk menerima bayaran 60 juta Won atau sekitar Rp 700 juta per episode.popularistasnya semakin meningkat setelah ia membintangi drama populer Pinocchio bersama Park Shin Hye.
Yoo Ah In
Aktor kelahiran 6 Oktober 1986 ini menerima bayaran 70 Juta Won atau sekitar Rp 820 juta untuk setiap episode drama yang ia bintangi. Ia tampil dalam beberapa film dan drama seperti Antique, Chil-woo the Mighty dan He Who Can't Marry. Ia juga berperan dalam drama produksi tahun 2010 sebagai Moon Jae-shin dalam Sungkyunkwan Scandal bersama Song Joong Ki.
Lee Min Ho
Siapa yang nggak kenal Lee Min Ho? Kepopulerannya dihargai 70 Juta Won atau sekitar Rp 820 juta untuk satu episode drama yang dibintanginya. Selain berakting di drama, Lee Min Ho juga eksis di film layar lebar, dan yang terbaru adalah Gangnam Blues. Drama terakhir yang dibintanginya, The Heirs yang mendulang sukses dan tanggapan positif tidak hanya di Korea, tapi juga di luar negeri termasuk Indonesia.
Lee Seung Gi
Lee Seung Gi memiliki tarif akting yang sama dengan Lee Min Ho. Pendapatannya mencapai 70 Juta Won atau sekitar Rp 820 juta untuk satu episode. Lee Seung Gi mengawali karir keartisannya sebagai penyayi solo dengan single You're my Woman. Namun sekarang Seung Gi lebih dikenal sebagai seorang aktor. Beberapa drama yang pernah ia bintangi adalah Brilliant Legacy, My Girlfriend is a Gumiho dan You're All Surrounded.
So Ji Sub
Bermain dalam drama Master's Sun, So ji Sub mendapat bayaran 80 Juta Won atau sekitar Rp 900 juta per episode. So Ji Sub selalu tampil keren dalam drama yang dimainkannya. Aktor berusia 38 tahun ini dikenal dengan kepandaiannya memainkan karakter yang unik. Setelah Master's Sun, So Ji Sub membintangi web dama berjudul One Sunny Day.
Jo In Sung
Setara dengan So Ji Sub, Jo In Sung mendapat bayaran 80 Juta Won atau sekitar Rp 900 juta per episode. Drama sukses yang dibintanginya adalah That Winter the Wind Blows dan It’s Pkay That’s Love bersama aktris Gong Hyo Jin dan member EXO D.O.
Hyun Bin
Pemeran utama drama Secret Garden ini mendapat bayaran 100 juta Won atau sekitar Rp 1,1 Milyar. Selanjutnya, drama Hyde, Jekyll, Me dipilih Hyun Bin untuk kembali berakting setelah menyelesaikan wajib militer.
Kim Soo Hyun
Kim Soo Hyun seharusnya menjadi aktor dengan bayaran termahal diatas Hyun Bin. Drama yang dibintanginya tahun lalu My Love From the Star telah membayarnya 100 juta Won atau sekitar Rp 1,1 Milyar per episode. Dia bisa menaikkan tarif untuk drama Producers yang terakhir dibintanginya. Namun karena dekat dengan penulis drama tersebut, Kim Soo Hyun tak menaikkan nilai kontraknya.
Inilah Aktor korea dengan Bayaran Termahal
4/
5
Oleh
Naughty America